Optimalisasi Website : Barenlitbang Rapat Koordinasi Antar Bidang

02 Juli 2018, 04:50 WIB 12 kali dibaca
Kategori : Penelitian dan Pengembangan
Tanjungpinang - Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Provinsi Kepri terus melakukan inovasi khususnya di bidang teknologi informasi, sehingga program kegiatan yang dilaksanakan pemerintah provinsi Kepri dapat diakses dan diketahui oleh masyarakat luas. Salah satu wujud pemanfaatan teknologi informasi tersebut adalah updating dan optimalisasi pemanfaatan website barenlitbang provinsi Kepri. Sejalan dengan itu, Senin, 2 Juli 2018, Kabid Litbang Sukarno Perbangkara, ST,MM,Pub memimpin langsung rapat Pengelolaan Website di ruang rapat utama Barenlitbang Provinsi Kepri. Rapat yang membahas upaya optimalisasi website tersebut dihadiri para kabid dan sejumlah pejabat eselon IV di lingkungan Barenlitbang Provinsi Kepri. Kabid Litbang berharap website yang sudah ada dapat dikelola dengan baik dan seoptimal mungkin,sehingga informasi yang dibutuhkan masyarakat dapat terpenuhi.(admin)
Editor: Super Admin